Sabtu, 23 Februari 2013

SAMBUTAN WAKIL WISUDAWAN PADA UPACARA WISUDA


 

Yang terhormat:
  • Rector Institute Agama Islam Negeri Walisongo Semarang
  • Dekan Fakultas
  • Para Pembantu Dekan Fakultas
  • Para Ketua Jurusan dan Ketua Program Studi Fakultas
  • Seluruh staf akademik di lingkungan institute agama islam negeri walisongo semarang
  • Hadirin, tamu undangan, orang tua/ wali/ pendamping wisudawan/ wisudawati yang berbahagia
  • dan rekan-rekan wisudawan/ wisudawati yang saya banggakan.
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
الحمد لله رب العالمين الصلاة والشلام على اشرف الاىنبياء والمرسلين وعلى اله واصحابه اجمعيم
Pertama-tama dan yang paling utama, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur ke hadirat Allah Tuhan YME, karena berkat limpahan rahmat, taufik, hidayah, dan inayahnya, hari ini kita dapat berkumpul di tempat ini dalam rangka mengikuti upacara wisuda periode ke-……. Institute agama islam negeri semarang
Hadirin yang berbahagia,
dalam pencapaian prestasi dan pengembangan diri kami tidak semata-mata tergantung pada penampakan dan kualitas kampus tempat kami belajar.  Ada sesuatu yang lebih dari itu. Kami sepenuhnya yakin bahwa revolusi dan perubahan bermula dari hati dan pikiran. Maka dari itu kami selalu menjaga paradigma, sikap mental, dan perilaku yang positif dan mengaplikasikannya dalam kegiatan-kegiatan akademis maupun non-akademis di kampus.
Kami pun mencoba untuk melakukan perubahan, baik dalam tataran pribadi maupun tataran kelembagaan, melalui menggiatkan diri pada kegiatan-legiatan yang ada, dengan paling tidak dilandasi oleh 2 hal: pertama bahwa masa depan kami akan sangat ditentukan oleh pembelajaran-pembelajaran dan pengalaman-pengalaman kami yang kami dapatkan selama kuliah, jauh di luar pencapaian akademik, sementara kepemimpinan kamu akan menentukan masa depanmu, dan yang kedua adalah keyakinan bahwa baik buruknya kondisi fakultas kami berkaitan langsung dengan harga diri dan kebanggaan kami sebagai mahasiswa yang menimba ilmu di dalamnya.
Kami pun menolak untuk menyerah dalam perjuangan kami mengembangkan diri dan memajukan fakultas kami dan hasilnya pun sungguh luar biasa. Ada cukup banyak torehan prestasi dan perubahan yang tercipta dalam kurun waktu empat hingga lima tahun belakangan ini.
Dalam tataran kegiatan kampus, sekarang kita menyaksikan hingar-bingar kegiatan-kegiatan mahasiswa yang diselenggarakan secara silih berganti oleh segenap lembaga kemahasiswaan di lingkungan fakultas. Mahasiswa kita seolah tidak pernah kehabisan semangat dan energi dalam mengaktualisasikan diri mereka melalui kegiatan-kegiatan yang positif. Kita melihat bahwa IAIN Walisongo hadir dengan wajah dan atmosfir yang baru, yang membuat hati kita berdecak kagum dan diliputi rasa bangga. IAIN Walisongo sekarang adalah kampus yang dapat kita kagumi dan kita banggakan.
Kami membuktikan bahwa perubahan besar bukanlah sesuatu yang mustahil, dan dengan dilandasi keyakinan dan idealisme yang kuat, visi yang jelas, dan diiringi dengan kerja keras dan disiplin yang tinggi, serta doa tulus yang selalu terpanjat kepada Allah SWT, segala impian dan cita-cita kita insya Allah bisa diwujudkan.
Namun, kami menyadari bahwa, apa yang kami raih dan berhasil lakukan selama kurun waktu tersebut, tidak terlepas dari dukungan-dukungan segenap pihak yang telah memberikan bimbingan dan bantuan kepada kami. Kadang kami harus mengejar-ngejar bapak dekan dan para pembantu dekan untuk mengajukan proposal dan meminta tanda tangan mereka. Kadang, kami juga mengejar-ngejar bapak-bapak dan ibu-ibu TU, untuk menyukseskan kegiatan kami.  Untuk itu, dalam kesempatan ini, kami segenap wisudawan/ wisudawati mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan pemohonan maaf yang sedalam-dalamnya kepada:
  1. Dekan, para anggota senat, dan pembantu dekan atas kebijakannya yang selalu memperhatikan kepentingan kami,
  2. Para Ketua Jurusan dan Ketua Program Studi atas kerja kerasnya membangun dan mengembangkan iklim pembelajaran yang baik bagi kami,
  3. Segenap bapak dan ibu dosen serta seluruh staf akademik atas bimbingan kesabaran dan dedikasinya dalam membimbing kami,
  4. Segenap civitas akademika atas kontribusinya dalam membantu kami meraih apa yang kami impikan,
  5. Para orang tua wisudawan/wisudawati atas dukungan yang tidak pernah berhenti kepada kami.
Kami berharap semoga ke depannya IAIN Walisongo semarang dapat mencetak para pencipta perubahan baru dan para calon pemimpin masa depan yang akan mendedikasikan segenap ilmu dan sumber daya mereka untuk berbakti dan mengabdi kepada masyarakat, bangsa, negara, dan seluruh umat manusia. Kami juga memohon doa dari segenap hadirin sekalian, agar kesuksesan dan kebahagiaan senantias menyertai langkah kami dalam meraih masa depan yang kami cita-citakan.
Demikian yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Saya mohon maaf apabila ada kata yang tidak berkenan di hati hadirin sekalian.
والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Tidak ada komentar:

Posting Komentar